Fenomena hujan Es terjadi di seputaran Takengon Kabupaten Aceh Tengah, Senin (22/09/2025).
Hujan Es berbentuk kristal putih dengan biji Kacang tanah terjadi di Takengon tepatnya pada Senin 22 September 2025 pukul 15.25.WIB.
Salah satu warga kecamatan Bies Kabupaten Aceh Tengah bernama Marsela menuturkan pada awak media," Saat hujan turun, bersama orang tua dan adik saya mendengar suara seperti kerikil jatuh di atas seng rumah kami saat hujan turun, begitu kami keluar dari rumah, kami melihat butiran kecil seperti Es yang jatuh ke tanah dari seng rumah kami," ucap Marsela.
"Lebih kurang sekitar 15 menit butiran berbentuk Es itu jatuh dari seng rumah kami," tuturnya .
Terlihat anak-anak yang asik mengumpulkan butiran kecil berbentuk Es, serta rasa penasaran.
Liputan:(Alamsyah)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar