PONTIANAK, Investigasi.info -
Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Laskar Pemuda Melayu (LPM) gelar silaturahmi bersama Panglima muda dan seluruh Ketua DPC/PAC dan seluruh anggota LPM se-Kota Pontianak, kegiatan ini diselenggarakan di Cafe J'Rock Jalan Gusti Hamza Kota Pontianak, Minggu (25/01/26).
Ketua DPD Panglima muda Ishak menyampaikan apresiasi atas kehadiran LPM Kota Pontianak dan seluruh Ketua DPC LPM se-Kota Pontianak. Ia menegaskan pentingnya kebersamaan untuk memperkuat sinergi antar pengurus," jelasnya.
"Kami LPM Pontianak mengucapkan banyak terima kasih atas kehadiran seluruh Ketua DPC LPM dalam agenda silaturahmi semoga LPM Kota Pontianak tetap kompak selalu," tuturnya.
Sementara itu, Ketua DPP LPM Andhy Firmansyah (Adhy Balck) mengatakan, untuk kegiatan silaturahmi ini DPD, DPC dan PAC se-Kota Pontianak sangat bagus mempererat tali silaturahmi dan keakraban sesama anggota LPM se-Kota Pontianak," jelas Adhy Black.
Dalam sambutan Ketua DPC LPM Pontianak Utara Supandi meintruksikan kepada semua anggota khususnya DPC LPM Pontinak Utara supaya selalu kompak dan solit jagan mudah tepecah belah.
"Terima kasih atas atas kedatangan dari seluruh DPC kota Pontianak, Semoga acara ini terus berjalan dengan baik. Saya berharap LPM tidak hanya menjadi penonton di wilayahnya, tetapi mampu bersinergi dengan pemerintah dan pihak swasta dalam pembangunan daerah," tegas Ishak.
Acara diakhiri dengan sesi foto bersama seluruh peserta sebagai simbol kebersamaan dan komitmen dalam memperkuat hubungan antar pengurus.
Sumber: (Apriadi)



Tidak ada komentar:
Posting Komentar